univamedan@yahoo.com

Rektor Universitas Al Washliyah Medan lepas 389 Mahasiswa Untuk KKN di Deli Serdang dan Kuala Lumpur

Pelepasan Mahasiswa KKN 2023

Share This Post :

Medan, 12 Agustus 2024 – Universitas Al Washliyah Medan menunjukkan komitmen dalam pengabdian kepada masyarakat dengan melepas 386 mahasiswa untuk mengikuti program Kuliah Kerja Nyata (KKN) periode Tahun Ajaran 2023/2024. Acara pelepasan berlangsung di Alun-Alun Kabupaten Deli Serdang dan dipimpin langsung oleh Rektor Universitas Al Washliyah Medan.

Pelepasan Mahasiswa KKN 2023

Mahasiswa yang mengikuti KKN ini akan disebar ke berbagai wilayah, dengan fokus pada KKN Regional di Kabupaten Deli Serdang dan KKN Internasional di Kuala Lumpur, Malaysia. Program KKN ini dirancang untuk  memperluas wawasan mahasiswa tentang dinamika sosial dan budaya di tingkat lokal dan internasional.

Pelepasan Mahasiswa KKN 2023

Pelepasan Mahasiswa KKN 2023

Dalam sambutannya, Rektor Universitas Al Washliyah, Prof. Dr. H. M. Jamil, memberikan pesan kepada para mahasiswa yang akan berangkat. “Selamat melaksanakan KKN adik-adik semua. Berikan bakti terbaikmu untuk masyarakat, beri keteladanan yang menyentuh hati. Nabi Muhammad SAW bersabda, ‘Sayyidul Qaumi Khadimuhum / Pemimpin di satu kaum adalah pelayan bagi kaum itu’. Teruslah membantu dan lakukan yang terbaik, InsyaAllah, adik-adik akan diangkat dan dimuliakan Allah,” tutur Rektor.

Pelepasan Mahasiswa KKN 2023

KKN Internasional di Kuala Lumpur juga menjadi salah satu program Universitas Al Washliyah Medan dalam memperkenalkan mahasiswa pada lingkungan global dan memperkuat jaringan kerjasama internasional.

Program KKN ini diharapkan memberikan manfaat langsung kepada masyarakat dan membentuk karakter dan jiwa kepemimpinan pada mahasiswa. Mahasiswa diharapkan dapat mengasah kemampuan mereka dalam bekerja sama, memecahkan masalah, dan menerapkan ilmu yang telah dipelajari di bangku kuliah dalam kehidupan nyata.

Pelepasan Mahasiswa KKN 2023

More To Explore