MENINGKATKAN MINAT AKAN KONSUMSI BUAH PARE YANG RASA PAHIT MENJADI MAKANAN CEMILAN YANG GURIH

Authors

  • Asmara Sari Nasution Prodi Agro Teknologi Fakultas Pertanian Universitas Al Azhar
  • Masdania Zurairah Prodi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Al Azhar
  • Abdul Azis Syari Prodi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Harapan
  • Rahmad Rezeki Prodi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Al Azhar
  • Zaharuddin Zaharuddin Prodi Teknik Industri Fakultas Teknik Universitas Harapan

DOI:

https://doi.org/10.47662/alulum.v9i2.172

Keywords:

pare, pahit, air kapur, santan kelapa

Abstract

Pengabdian masyarakat adalah salah satu kegiatan yang sangat diharapkan untuk dapat terlaksana dengan baik, sebab dapat meningkatkan dan menambah ilmu pengetahuan serta keterampilan. Dalam kegiatan pengabdian masyarakat ini kita akan mengolah buah pare yang rasanya pahit menjadi cemilan di rumah Tahfiz Kalifah Aulia. Buah pare yang segar dicuci terlebih dahulu lalu dipotong potong dimana buah pare tersebut terlebih dahulu dibuang bijinya. Selanjutnya buah pare yang dipotong potong tersebut ditiriskan untuk diolah. Adapun bahan bumbu yang digunakan seperti kunyit, bawang merah, bawang putih, jahe, garam. Bahan ini digilng halus. Selanjutnya kita cairkan tepung dengan menggunakan santan kelapa serta ditambah telur, lalu bahan ini kita aduk dan campurannya dibuat merata. Selanjutnya bahan tepung serta bumbu dicampur. Proses tahap selanjutnya dilakukan proses penggorengan dengan memasukkan minyak goreng ke dalam kuali, selanjutnya buah pare dicampur dengan bahan bumbu, siap untuk digoreng. Setelah warnanya berubah coklat siap untuk diangkat, yang menunjukkan hasil gorengan telah matang. Diperoleh rasa renyah buah pare goreng dengan santan kelapa sebagai pelarut tepungnya sebesar 80% dan pelarut air untuk pelarut tepungnya rasa gurihnya diperoleh 60%.

References

Anonimous. 2012. Pengelompokan atau Penggolongan Jenis-Jenis industri dan Ciri-cirinya. http://wacanapengetahuan. blogspot.co.id/2013/10/pengelompokan -atau penggolongan-jenis_7988.html (29/05/2017).

Dewanti, Ratih, 2013. HACCP. Pendekatam Sistematik Pengendalian Keamanan Pangan. Dian Rakyat. Jakarta Irianto, Setya, Eny Winaryati dan Siti Aminah.

Ipteks bagi Masyarakat (IbM) Home Industry Nata de Coco (Sari Kelapa). Value Added. Majalah Ekonomi dan Bisnis. Jurnal Ilmiah Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Semarang. Vol. 11, No. 1 (2015).

Widnyana I Ketut, I Wayan Wana Pariartha, dan Made Nada. 2014. Ipteks bagi Masyarakat (IbM) Makanan Ringan Khas Bali. Jurnal Bakti Saraswati Vol.03 No.02. September 2014

Winarno, F.G., dan Surono, (2002), GMP Cara Pengolahan Pangan Yang Baik, Bogor : M-Brio Press.

Downloads

Published

2021-03-08